OLX perusahaan yang dulu bernama tokobagus ini masih jadi favorit masyarakat terutama untuk berjualan online secara lokal. Karena marketplace ini tidak mendukung pembayaran secara melalui escrow , atau rekening yang menjembatani antara pembli dan penjual. Untuk itu masih banyak terjadi kasus penipuan yang sering terjadi di platform jual beli ini. Berikut saya jelaskan salah satu modus penipuan yang marak terjadi di OLX.
Jika anda menjual produk dengan harga cukup tinggi misal handphone kamera laptop dll. Ini akan menjadi incaran para penipu. Berikut modus yang dilakukan penipu yang beroprasi di olx :
1. Biasanya penipu akan berpura pura seperti pembeli biasa menghubungi anda minat ingin membeli barang yang anda jual dengan menanyakan harga net , lokasi atau kondisi barang.
2. Setelah itu penipu biasanya langsung dengan mudah deal dengan harga yang anda tawarkan meskipun harga cuma turun sedikit.
3. Dan kebanyakan meminta barang di kirimkan karena lokasi berbeda dengan anda . Misal anda set iklan di jogja maka dia akan mengaku dari jakarta atau surabaya, pokoknya lokasi jauh dari penjual agar bisa untuk barang di kirim. Untuk alamat biasanya menggunakan alamat fiktif dengan menuliskan alamat yang tidak lengkap. Dengan lamat tidal lengkap ini nant pihak kurir paket akan menitipkan di agen. Penipu akan dengan mudah mengampil paket dengan mendatangi agen ekspedisi tersebut.
4. Seperti biasa maka dia akan menayakan nomor rekning dan memberikan alamat . Dan suruh menunggu nanti akan di kirimi bukti struk transfernya.
Dan yang di kirimkan adalah struk palsu , yaitu struk hasil editan yang di isi nama kita dan jumlah yang di transfer.
Ada pula yang meminta foto barang yang kita jual beserta identitas ktp dan kartu atm. Ini jelas-jelas menipu sekaligus mencuri data kita untuk dimanfaatkan menipu orang lain. Contohnya seperti ini.
Kalau kita tidak hati-hati dengan cek rekening maka bisa saja ketipu dengan mengirimkan barang. Jangan mudah tergoda jika ada yang langsung setuju bertransaksi dengan mengirimkan barang. Ini merupakan modus penipuan yang paling sering terjadi di OLX.
Ada pula yang meminta foto barang yang kita jual beserta identitas ktp dan kartu atm. Ini jelas-jelas menipu sekaligus mencuri data kita untuk dimanfaatkan menipu orang lain. Contohnya seperti ini.
Kalau kita tidak hati-hati dengan cek rekening maka bisa saja ketipu dengan mengirimkan barang. Jangan mudah tergoda jika ada yang langsung setuju bertransaksi dengan mengirimkan barang. Ini merupakan modus penipuan yang paling sering terjadi di OLX.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar